SketchUp Modeling Tempat Pensil Jaring

Modeling tempat pensil berjaring dengan SketchUp. Berlatih modeling dengan SketchUp adalah wajib. Pada video pelatihan ini SketchUp yang digunakan adalah versi 2016. Anda bisa menggunakan versi di bawahnya dan lebih baik versi terbaru. Pastikan versi SketchUp mendukung plugin sketchup yang digunakan. Video pelatihan ini menggunakan 2 plugin sketchup.

Studi Kasus Modeling Tempat Pensil

Pada video sketchup modeling ini, Anda akan belajar menggunakan Circle. Di fungsikan untuk membuat lingkar bawah tempat pensil. Sketchup modeling ini tidak terlalu rumit karena dibuat utnuk bahan belajar. Anda akan mengenal juga pengaturan Segments untuk membuat halus tepian Circle. Tools standart untuk sketchup modeling seperti Push Pull tetap digunakan.

Baca juga: Wahyues GROUP Facebook

Di materi sketchup modeling tempat pensil ini. Anda juga akan mengenal penggunaan Style pada SketchUp. Anda juga belajar teknik copy menggunakan Move. Teknik copy pada sketchup modeling wajib dipelajari. Anda nantinya akan lebih cepat dalam hal copy model. SketchUp modeling tempat pensil ini juga mengenalkan teknik membagi Edges. Dengan teknik seleksi dan penggunaan Soften Edges untuk proses membagi Edges. Fungsinya untuk membuat rangka atau jaring-jaring besi pada modeling tempat pensil.

Modeling Tempat Pensil Jaring

Saatnya melakukan modeling tempat pensil jaring. Anda akan berlatih merajut setiap kotak hasil bagi Edges. Gunanya tentu membuat garis silang. Di gunakan Line tools dalam merajutnya secara manual. Namun tidak perlu khawatir, karena hanya di awal saja merajut. Untuk sisa lainnya tinggal melakukan Copy saja menggunakan Move tools. Tidak ada perintah khusus atau tools khusus di awal ini. Namun setelah proses merajut di awal maka dilanjutkan dengan penggunaan plugin sketchup.

Baca juga:

Anda akan mengenal plugin sketchup Pipe Along Path. Plugin SketchUp ini berfunsi membuat cilinder mengikuti Path / jalur. Garis yang sudah Anda rajut saat modeling tempat pensil. Sekarang sudah bisa dibentuk menjadi 3D utuh. Bila Anda belum memilki Pipe Along Path, silahkan download terlebih dahulu. Plugin SketchUp Pipe Along Path gratis dan Anda tidak perlu membayar.

Plugin SketchUp Penunjang

Perhatikan pada video modeling tempat pensil. Anda akan belajar menggunakan Pipe Along Path. Sebagai alat bantu dalam membuat 3D besi jaring. Jari-jari dibuat tidak keseluruhan melainkan hanya 2 saja. Selanjutnya tugas dari Move tools melakukan Copy. Berikut tools yang digunakan dalam modeling tempat pensil. Plugin SketchUp tambahan bisa Anda download juga secara gratis.

 

  • Line
  • Circle
  • Push Pull
  • Soften Edges Menu
  • [download id=”8413″]
  • [download id=”8411″] wajib install dulu [download id=”8409″]

 

Pipe Along Path merupakan plugin SketchUp buatan TIG. Programmer yang banyak membuat free plugin SkethcUp. Untuk plugin SketchUp Selection Toys dibuat oleh ThomThom. Anda wajib install terlebih dahulu TT Library untuk menggunakan Selection Toys. Karena memang semua plugin SketchUp dari ThomThom wajib menggunakan TT Library. Selection Toys memudahkan Anda dalam proses seleksi garis dalam object 3D yang ada.

3D Final Tempat Pensil Jaring

Tentunya sekarang Anda sudah selesai membuat tempat pensil jaring. Tidak terlalu rumit bentuk model tempat pensil jaring ini. Dengan mengikuti langkah-langkah yang ada di video. Tentu Anda dapat dengan mudah mempraktekannya. Dalam contoh tempat pensil jaring menggunakan Cilinder. Anda bisa membuat dengan contoh lain seperti kotak. Atau juga Anda bisa membuatnya persegi panjang. Dengan metode yang sudah di paparkan pada video. Anda pastinya sekarang memiliki gambaran. Dalam hal pembuatan model-model serupa. Entah untuk membuat pagar besi ataupun lainnya.

Baca juga:

Silahkan download [download id=”8419″]. Model bisa Anda gunakan untuk pembanding hasil. Model juga bisa Anda gunakan sebagai koleksi 3D atau Asset. Nantinya bisa digunakan untuk proyek 3D yang Anda kerjakan. Video pelatihan modeling tempat pensil jaring ini. Di buat semudah mungkin untuk bisa diikuti dan juga di pelajari. Namun bila Anda menemukan masalah, jangan sungkan untuk berdiskusi. Tinggalkan pertanyaan pada kolom komentar untuk bisa kami tanggapi. Ajukan pertanyaan sesuai dengan materi yang di bahas. Tujuannya supaya sesuai dengan topik bahasan yang ada pada video pembelajaran.

guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments
0
Ingin sekali pendapat Anda, silakan beri komentar.x